Ini perjalanan kedua saya sampai di pulau Samosir yang terletak di tengah danau terbesar di Indonesia Danau Toba. Memang benar jika terdapat ungkapan mengunjungi danau ini tidaklah lengkap tanpa mengunjungi pulau Samosir. Pulau ini dapat dikatakan eksotis karena memiliki budaya unik suku Batak yang masih tetap dilestarikan sampai dengan saat ini, meskipun saat ini sebagian besar suku Batak di pulau ini sudah memeluk agama Kristen Protestan dimana sebelumnya masih menganut aliran kepercayaan Parmalim.
Danau Toba dapat ditempuh sekitar 4-5 jam perjalanan darat dari Bandara Kualanamu International Airport (KNO) jika anda menyewa kendaraan dari bandara dengan tarif kendaraan sejenis taxi sekitar 300-450 ribu rupiah untuk sekali perjalanan. Cukup hemat jika perjalanan dilakukan rame-rame atau membawa barang cukup banyak.
Jika ingin menggunakan kendaraan umum, berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari browsing, ke Danau Toba bisa dengan Bus PO Sejahtera tujuan Parapat dengan tarif sekitar 40 ribu rupiah. Untuk menuju pool PO Sejahtera, anda harus naik bus DAMRI dari bandara KNO menuju terminal amplas dan turun di daerah Simpang Kayu Besar.
Untuk akomodasi penginapan, anda tidak perlu khawatir karena di sekitar Danau Toba tersedia banyak penginapan mulai dari yang murah hingga penginapan sedikit elit.
Dan untuk menuju pulau Samosir bisa menggunakan kapal feri dari tepian Danau Toba yang berada di wilayah Parapat dengan harga tiket sekitar 15 ribu rupiah saja per orang.
Lebih detail tentang Danau Toba klik disini.
Comments
Post a Comment
Komentar anda adalah semangat saya untuk terus menulis.